Malam yang Tak Terlupakan di Collabonation Tour Bantul!

Malam yang Tak Terlupakan di Collabonation Tour Bantul!
Share Icon Share
Collabonation Tour kembali melakukan konser keliling Indonesia untuk bersama musisi-musisi favoritmu nih guys! Singgah di kota Bantul, kali ini Collabonation Tour dihadiri oleh hampir 10 ribu orang di Parkir Timur Stadion Sultan Agung pada 26 Mei 2023. Intip keseruan dan kemeriahannya yuk!


Collabonation Tour gak berhenti untuk ngasih kalian kejutan! Kali ini, Jogja Hip Hop Foundation, Shaggydog, Ndarboy, dan Fiersa Besari berhasil membuat cerita manis dari Kota Bantul dengan harmoni indah dan penampilan terbaik mereka yang meriahkan panggung Collabonation Tour.

Penampilan dibuka oleh Jogja Hip Hop Foundation, grup musik hip-hop asal Yogyakarta ini memberikan penampilan memukau dengan lirik-lirik kritis penuh pesan sosial. Jogja Hip Hop Foundation mampu memberikan udara segar dengan karya khas dan menarik yang selalu mereka suguhkan ke para penonton.


Selanjutnya ada penampilan dari Shaggydog, band reggae yang telah memiliki basis penggemar yang kuat, juga memberikan penampilan yang gak kalah keren. Perpaduan beberapa unsur musik seperti ska, reggae, jazz, swing dan rock membuat band satu ini selalu dinanti-nanti. Aksi panggung mereka berhasil membangkitkan semangat dan membuat penonton berdansa mengikuti alunan musik yang menghentak.


Gak hanya itu, Ndarboy musisi yang juga berasal dari kota Bantul ini turut menghibur penonton dengan sajian musik dangdut bahasa jawa andalannya. Suara khas dan karya terkenalnya sukses menggoyang dan membuat keseruan yang pastinya gak terlupakan! Bahkan, penonton juga dikejutkan dengan kolaborasi antara Ndarboy dan Jogja Hip Hop Foundation dengan menyanyikan lagu Cintamu Sepahit Topi Miring yang membuat panggung malam itu makin meriah.


Fiersa Besari menjadi penutup kemeriahan panggung malam itu, penyanyi dan penulis lagu yang sudah tak asing ditelinga para penikmat musik ini, menjadi salah satu musisi yang berhasil mengajak para penonton untuk ikut terhanyut dan bersenandung dengan lagu-lagu penuh makna serta sentuhan akustik yang khas dari musisi asal Bandung satu ini. 


Selain bisa nonton penampilan musisi-musisi yang keren, penonton juga bisa dateng ke stan merchandise, makanan dan minuman, serta zona interaktif yang udah disiapin untuk kasih kalian pengalaman ngonser yang pastinya jauh lebih seru dan gak terlupakan!

Collabonation Tour 2023 di Bantul kali ini jadi bukti kalau musik bisa mempersatukan kita dan menghadirkan kebersamaan. Collabonation Tour bakal terus melanjutkan perjalanan keliling Indonesia untuk menyapa dan menghibur kalian. Yuk nantikan info terbaru Collabonation Tour selanjutnya di social media IM3, jangan sampai ketinggalan dan sampai jumpa di kota berikutnya!

Related Articles